3 Hari Suasana Lebaran Terjadi Lonjakan 360% Chat Mobile

Lebaran

Lebaran 3

Makin populernya layanan pesan chat mobile di Indonesia akhir-akhir ini, diprediksi bakal terjadi lonjakan signifikan pada hari raya Idul Fitri nanti. Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) RI memprediksi bahwa layanan data seperti BBM, WhatsApp, Line, Tango, Kakao Talk, dan Email akan terjadi lonjakan h-1 hingga h+1 Lebaran mencapai 180 juta layanan pesan chat.

Pihak Kominfo, melalui siaran persnya mengatakan, layanan pesan mobile pada Lebaran tersebut terjadi lonjakan hinggga 360 persen dibanding hari-hari biasa. Menurutnya, lonjakan ini terjadi karena makin meningkatnya penggunan layanan pesan melalui multi smartphone, seperti Blackberry dan Android.

Meskipun demikian, yang cukup menarik menurut Kominfo ialah layanan SMS masih tetap tinggi pada Lebaran nanti. Mereka memproyeksikan, ada sekitar tujuh miliar sms saling kirim di seluruh provider telekomunikasi di Indonesia. Angka itu meningkat tiga miliar dibanding hari biasa. Sayangnya, layanan SMS tidak mengalami peningkatan bila dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Banyak dari pengguna lebih memilih layanan chat mobile dan makin menggeser eksistensi SMS.

Adapun untuk komunikasi data internet juga mengalami kenaikan hingga 238 terabytes. Angka itu meningkat sekitar 26 persen hingga 65 persen dibanding kondisi normal. Begitupun juga dengan layanan panggilan suara atau menelpon. Diperkiraakan dalam tiga hari ada pembicaraan hingga 6,6 miliar menit.

Guna mengantisipasi lonjakan yang tidak dapat terkendali itu, Kominfo menjalin kerja sama dengan Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia dan 10 provider telekomunikasi di Indonesia. Kominfo mengajak regulator dan perusahaan agar melakukan pengecekan jaringan telekomunikasi di beberapa tujuan arus mudik. Sepuluh operator telekomunikasi tersebut antara lain: Telkom, Telkomsel, Indosat, XL Axiata, Axis Telekom, Bakrie Telecom, Sampoerna Telekomunikasi Indonesia, Smart Telekom, Smart Fren, dan Hutchison 3 Indonesia.

Lebaran

“Ini bertujuan untuk mengecek kesiapan seluruh jajaran dan mitra kerja Kominfo dalam memberikan pelayanan publik sebaik mungkin, baik untuk warga masyarakat yang hendak mudik Lebaran maupun apapun aktivitasnya selama suasana Lebaran yang akan datang,” kata Menteri Kominfo R1, Tifatul Sembiring.

Hingga saat ini ada puluhan Mobile BTS yang ditambahkan oleh tiap provider menjelang Lebaran tahun ini. Penambahan BTS itu biasanya ditempatkan di titk-titik jalur mudik.

“Selain itu, meskipun setiap pengguna berhak berapapun mem-broadcast pesan, namun lebih disarankan tidak seketika langsung dikirim semuanya, karena potensi akan terjadi hang cukup tinggi, dan akibatnya justru harus dikirim ulang.” saran Tifatul.

Tim Jagat Reviews 30 Jul, 2013


-
Source: http://www.jagatreview.com/2013/07/3-hari-suasana-lebaran-terjadi-lonjakan-360-chat-mobile/
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
Title: 3 Hari Suasana Lebaran Terjadi Lonjakan 360% Chat Mobile ; Written by Unknown ; Rating: 5 dari 5

Tidak ada komentar :

Posting Komentar