[PR] Smartfren Mendukung Pengembangan Kewirausahaan dan Pelatihan Internet Cerdas untuk Usaha Mikro Kecil Menengah dan Koperasi

User Experience di Pelatihan Internet UKM - 01 Juli 2013

Tangerang, 2 Agustus 2013  – Smartfren, penyedia layanan telekomunikasi berbasis teknologi handal EV-DO Rev.B Fase 2 di Indonesia, kembali menggelar rangkaian kampanye "Live Smart" melalui program CSR "Smartfren untuk Indonesia". Selain memberikan bantuan materi, keunikan program CSR Smartfren adalah berfokus pada sosialisasi content "Live Smart", yaitu mengajak berbagai kalangan masyarakat untuk hidup secara cerdas. Selain berfokus membantu bidang pendidikan, program ini juga secara konsisten mendukung Pengembangan Kewirausahaan dan Pelatihan Internet Cerdas kepada pelaku Usaha Mikro Kecil  Menengah dan Koperasi (UMKM).

User Experience di Pelatihan Internet UKM - 01 Juli 2013

Komitmen ini diwujudkan dalam penyelenggaraan beberapa aktifitas pelatihan kewirausahaan dan pelatihan internet cerdas untuk pengembangan bisnis UMKM. Kegiatan perdana dilakukan di Tangerang Selatan pada tanggal 21 Maret 2013 dan diikuti oleh 13 Warnet Cerdas TBM (Taman Bacaan Masyarakat) di Komunitas MAGMA (Masyarakat Gemar Membaca). Workshop ini merupakan keberlanjutan dari program CSR "Smartfren untuk Indonesia" yang sebelumnya telah memberikan bantuan infrastruktur Internet Cerdas dan pelatihan "Teacher Discovery" kepada 55 Taman Bacaan Masyarakat (TBM) binaan MAGMA selama periode Januari – Februari 2013. Dalam event ini Smartfren bersinergi dengan PT Indah Kiat Pulp & Paper Tangerang dan dihadiri oleh pemerintah Kota Tangsel, yaitu Kepala Kantor Perpustakaan Daerah Tangsel Chaerudin dan Kepala Dinas Koperasi & UMKM Nurdin Marzuki.

"Dukungan Smartfren kepada UKM ini merupakan realisasi dari himbauan Pemerintah Kota Tangerang Selatan kepada pihak swasta untuk memberikan CSR kepada masyarakat Tangsel yang membutuhkan di bidang pendidikan, kesejahteraan, dan lainnya," demikian disampaikan oleh Nurdin Marzuki dalam acara Sosialisasi tentang CSR (Corporate Social Responsibility) kepada pelaku UKM dan Koperasi di Kota Tangerang Selatan pada tanggal 25 Juni 2013. Dalam acara ini Dinas Koperasi & UKM Tangsel mengundang Smartfren untuk sebagai salah satu pembicara dari sektor swasta untuk menyampaikan paparan mengenai program CSR Smartfren yang telah dan akan diberikan kepada UKM.

Foto bersama Smartfren & Panitia di Universitas Kristen Imanuel (09 April 2013)

Dukungan Smartfren dalam pengembangan kewirausahaan juga ditujukan ke perguruan tinggi, dengan harapan menumbuhkan jiwa wirausaha di kalangan mahasiswa. Pelatihan Kewirausahaan yang pertama di perguruan tinggi dilaksanakan di Universitas Kristen Immanuel (UKRIM) di Kota Jogjakarta pada tanggal 9 April 2013. Acara ini merupakan rangkaian dari Kuliah Kewirausahaan (KKU) yang diikuti oleh 109 mahasiswa dan Smartfren menjadi pembicara utama. "Antusiasme peserta KKU sangat tinggi, para peserta dengan serius dan penuh konsentrasi mendengar, menulis dan menelaah setiap kalimat demi kalimat yang disampaikan oleh Bp.Henky S.Chahyadi,Ph.D pada sesi motivasi ini", demikian kesan dari UKRIM yang dikutip dari website mereka http://www.ukrimuniversity.ac.id/detail.php?id_konten=161 .

Kerjasama Smartfren dengan universitas berlanjut dalam event Social Week 2 yang diselenggarakan oleh Prasetiya Mulya Business School kampus Serpong. Di sini tim Smartfren untuk Indonesia memberikan materi dalam  Pelatihan Kewirausahaan dan Internet Cerdas untuk pelaku UMKM di Kecamatan Pagedangan Kabupaten Tangerang yang diselenggarakan pada tanggal 26 Mei 2013. "Saya yakin pelatihan kewirausahaan ini bisa membantu pertumbuhan usaha UKM di Kecamatan Pagedangan, " kata Asep Suherman, Camat Pagedangan. Smartfren juga memberikan insentif berupa produk Smartfren kepada tiga UMKM terbaik yang diumumkan pada saat acara UMKM Festival di Kantor Kecamatan Pagedangan pada tanggal 16 Juni 2013. "HP modem Smartfren ini akan bermanfaat untuk mengembangkan usaha jamu saya melalui pemasaran online", demikian pengakuan Wiyatmi, pengusaha jamu herbal, salah satu UMKM terbaik.

Bazaar murah Festival UKM Prasetiya Mulya di Kec Pagedangan (16 Juni 2013)

Ruang lingkup pelatihan UMKM di Kecamatan Pagedangan ini kemudian meluas scope-nya ke Kabupaten Tangerang. Bekerjasama dengan Kamar Dagang Induk (KADIN) UMKM Kabupaten Tangerang, Smartfren memfasilitasi penyelenggaraan Workshop UMKM bertempat di Gedung  Usaha-usaha Daerah Pemerintah Kabupaten Tangerang pada tanggal 1 Juli 2013. Acara dibuka oleh Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Tangerang Teddi Suwardi. "Acara ini merupakan salah satu bentuk nyata Kerjasama Pemerintah dan Swasta (KPS), dalam hal ini Smartfren, untuk membangun Kabupaten Tangerang dengan semangat One team, One Vision, One Goal", kata Teddi dalam pidato sambutannya.

Keunikan implementasi program-program CSR Smartfren di atas adalah Smartfren bersinergi dengan empat komponen masyarakat terkait yang mempunyai perhatian terhadap UMKM yaitu universitas (university), pemerintah (government), sektor swasta (private sector), dan masyarakat (society). Keempat unsur ini secara unik bisa disingkat menjadi U-GPS. Analoginya seperti alat GPS (global positioning system) yang memberikan arah, maka empat unsur U-GPS di atas diharapkan menjadi bersatu (unity) untuk memberikan arah menuju terciptanya kehidupan masyarakat yang lebih cerdas, sesuai dengan tagline Smartfren yaitu Live Smart.

"Sinergi ini adalah wujud dari semangat gotong royong yang merupakan nilai utama yang dimiliki oleh bangsa Indonesia sejak dulu kala. Nilai ini jangan sampai memudar, untuk itu harus dibangkitkan lagi. Inilah yang menjadi jiwa dari CSR Smartfren, yaitu tidak hanya memberikan bantuan materi, tetapi yang lebih penting adalah memberi teladan dalam membangkitkan semangat gotong-royong di masyarakat. Secara universal, semangat gotong-royong ini kita sebut helpful. Nah, visi CSR Smartfren adalah bersama-sama komponen masyarakat yang lain mewujudkan Helpful Community (masyarakat gotong royong) untuk Indonesia", demikian penjelasan dari Henky S. Chahyadi, Vice President Program Smartfren untuk Indonesia.

Friska Suryawinata 02 Aug, 2013


-
Source: http://www.jagatreview.com/2013/08/pr-smartfren-mendukung-pengembangan-kewirausahaan-dan-pelatihan-internet-cerdas-untuk-usaha-mikro-kecil-menengah-dan-koperasi/
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
Selanjutnya ...

Pemerintah AS Paling “Kepo” di Twitter

twitter 2

twitter 2

Knowing Every Particular Object (Kepo) memang pantas disematkan pemerintah Amerika serikat. Rabu kemarin, Twitter merilis laporan transparansi mengenai permintaan pemerintah dunia di berbagai negara akan informasi akun pengguna di Twitter. Dan Amerika Serikat, menjadi pemerintah negara paling banyak di dunia yang menginginkan informasi itu.

Pada semester pertama tahun ini, pemerintah AS yang paling sering mengejar data pengguna Twitter. Pemerintah di bawah Presiden Barack Obama itu menyumbang 78 persen dari semua permintaan pemerintah dunia yang diterima oleh Twitter. Pemerintah di berbagai negara biasanya meminta informasi pengguna Twitter guna kepentingan investigasi kriminal atau keamanan nasional.

Dalam enam bulan pertama di di tahun ini, Twitter telah menerima 1.157 permintaan informasi. Angka tersebut naik 55 persen dari 1.009 permintaan pada semester kedua 2012 dan 849 pada semester pertama di tahun yang sama juga. AS menempati posisi pertama dengan 902 permintaan, lalu diikuti Jepang 87 permintaan, dan pemerintah Inggris berada di posisi ke tiga sebanyak 26 permintaan.

Dari 902 permintaan tersebut, adapun alasan pemerintah Amerika Serikat, yakni 56 persen terkait surat perintah pengadilan, 23 persen untuk surat penggeledahan, 11 persen perintah pengadilan, dan 10 persen proses hukum lainnya.

twitter

Bagi Twitter, ini laporan transparansi pertamanya. Itu dilakukan setelah seorang whistle blower bernama Edward Snowden membocorkan praktik mata-mata pemerintah AS di dunia maya. Banyak pihak yang ingin mengetahaui kebenaran ocehan Snowden tersebut. Laporan transparansi ini setidaknya bisa memberikan sedikit fakta bahwa AS merupakan negara paling serba ingin tahu tentang segalanya dibanding negara lainnya.

“Sebuah percakapan penting telah dimulai, mengenai sejauh mana perusahaan harus dibolehkan untuk mempublikasikan permintaan keamanan nasional.” kata Twitter dilansir Cnet.

Ada 36 negara yang masuk ke dalam daftar laporan Twitter tersebut, termasuk Indonesia. Walaupun pemerintah Indonesia masuk, namun uniknya data tersebut menunjukan tidak ada permintaan. Ini artinya, pemerintah Indonesia, termasuk 10 negara lainnya, tidak tertarik memata-matai informasi pengguna di twitter.

Tim Jagat Reviews 02 Aug, 2013


-
Source: http://www.jagatreview.com/2013/08/pemerintah-as-paling-kepo-di-twitter/
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
Selanjutnya ...

Bethesda Umumkan The Elder Scrolls: Anthology

skyrim wallpaper

Skyrim Dragonborn (1)

Menghabiskan waktu lebih dari ratusan jam, menjelajahi dunia super luas dengan kebebasan aksi yang hampir mutlak, tidak mengherankan jika Elder Scrolls berhasil tampil sebagai salah satu game RPG Barat terbaik yang pernah lahir di industri game. Kelahiran Skyrim sebagai seri kelima yang diperkuat dengan serangkaian mod luar biasa dan expansion pack resmi yang pantas untuk diacungi jempol membawa popularitas franchise ini lebih tinggi, bahkan cukup untuk menjangkau gamer yang belum pernah mencicipi seri klasiknya dahulu. Basis fans yang masih belum dapat melepaskan diri dari Skyrim tentu saja tertarik untuk menjajal beragam seri sebelumnya. Jika Anda termasuk salah satunya, Bethesda menawarkan solusi sederhana.

Di ajang QuakeCon 2013 yang tengah berlangsung, Bethesda akhirnya memperkenalkan The Elder Scrolls: Anthology, sebuah kompilasi semua seri Elder Scrolls yang pernah dirilis ke pasaran sejauh ini, termasuk DLC yang ada. The Elder Scrolls Anthology memuat:

the elder scrolls anthology

  • The Elder Scrolls Arena
  • The Elder Scrolls II: Daggerfall
  • The Elder Scrolls III: Morrowind
  • The Elder Scrolls III DLC: Tribunal
  • The Elder Scrolls III DLC: Bloodmoon
  • The Elder Scrolls IV: Oblivion
  • The Elder Scrolls IV DLC: Knights of the Nine
  • The Elder Scrolls IV DLC: Shivering Isles
  • The Elder Scrolls V: Skyrim
  • The Elder Scrolls V DLC: Dawnguard
  • The Elder Scrolls V DLC: Hearthfire
  • The Elder Scrolls V DLC: Dragonborn

The Elder Scrolls akan dirilis secara eksklusif untuk PC pada tanggal 10 September 2013 mendatang, dengan kisaran harga USD 79,99. Tertarik?

 

 

Pladidus Santoso 02 Aug, 2013


-
Source: http://jagatplay.com/2013/08/news/bethesda-umumkan-the-elder-scrolls-anthology/
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
Selanjutnya ...

[PR] D-link Meluncurkan Powerline AV+ Mini Adapter dengan Fungsi Passthrough

Memanfaatkan Pengkabelan Listrik Di Rumah Untuk Membuat Jaringan Yang Lebih Cepat Dari Wireless, Melakukan Streaming Video HD Dengan Lebih Mulus Dan Menjalankan Aplikasi Haus-Bandwidth Tanpa Perlu Tambahan Kabel
Memanfaatkan Pengkabelan Listrik Di Rumah Untuk Membuat Jaringan Yang Lebih Cepat Dari Wireless, Melakukan Streaming Video HD Dengan Lebih Mulus Dan Menjalankan Aplikasi Haus-Bandwidth Tanpa Perlu Tambahan Kabel

Memanfaatkan Pengkabelan Listrik Di Rumah Untuk Membuat Jaringan Yang Lebih Cepat Dari Wireless, Melakukan Streaming Video HD Dengan Lebih Mulus Dan Menjalankan Aplikasi Haus-Bandwidth Tanpa Perlu Tambahan Kabel45

Jakarta, 2 Agustus 2013 – D-Link, salah satu penyuplai produk jaringan terbesar di dunia hari ini meluncurkan D-Link DHP-P308AV, sebuah Adapter Mini Powerline AV+ dengan fungsi Passthrough. Powerline Mini Adapter ini memanfaatkan jaringan kelistrikan di rumah untuk memperluas koneksi Internet dan mengubah setiap colokan listrik menjadi titik koneksi jaringan berkecepatan tinggi. Perangkat ini menggunakan standar HomePlug AV, dan menyediakan koneksi jaringan untuk komputer, konsol game, televisi, serta perangkat lain di rumah yang membutuhkan jaringan Internet.

Desain Passthrough built-in memungkinkan pengguna untuk dapat tetap menggunakan colokan yang ada sebagai sumber listrik dengan menancapkan perangkat lain ke konektor yang disediakan. Fungsi Passthrough ini juga memiliki filter untuk noise sehingga mencegah pengaruh negatif dari perangkat lain yang menggunakan listrik terhadap kualitas dan kinerja jaringan Powerline yang terbentuk.

Ideal untuk aplikasi yang haus bandwidth

D-Link DHP-P308AV mampu menghantarkan kecepatan transfer data hingga 500 Mbps** – lebih cepat dari produk HomePlug AV biasa. Kecepatan yang tinggi ini membuatnya ideal untuk aplikasi yang haus akan bandwidth, menjamin pemutaran video HD yang mulus, panggilan telepon via VoIP yang lancar, serta game online bebas gangguan. Fitur Quality of Service (QoS) akan mendahulukan lalu lintas data multimedia dibanding jenis lalu lintas data lainnya dalam jaringan Anda, sehingga memaksimalkan laju transmisi data di jaringan.

Pengaturan yang nyaman dan pengoperasian yang aman

D-Link DHP-P308AV menggunakan enkripsi data 128-bit AES hanya dengan satu sentuhan tombol untuk melindungi jaringan dari penyusup. Dengan instalasi yang tidak repot, serta plug-and-play, perangkat ini ideal untuk menciptakan jaringan di rumah dari tembok ke tembok. Perangkat yang membutuhkan listrik juga tetap bisa menggunakan colokan yang ada berkat konektor listrik Passthrough yang disediakan.

Hemat Daya

Apabila tidak sedang digunakan, D-Link DHP-P308AV akan memasuki mode sleep untuk menghemat daya listrik, mengurangi pemakaian daya sampai dengan 50%, membantu Anda menghemat energi secara otomatis tanpa mengorbankan kinerja transmisi data.

* Powerline AV+ adapter harus dihubungkan pada satu jalur kelistrikan yang sama untuk dapat berfungsi

** Kecepatan laju data aktual sangat tergantung dari kondisi jaringan dan juga lingkungan sekitarnya

DHPP308AVB1ImageLFrontUK

Ketersediaan

D-Link DHP-P308AV, Powerline Mini AV+ Adapter dengan fungsi Passthrough ini akan tersedia pada kuartal ketiga tahun 2013 ini di mitra penjual dan distribusi terdekat.

Friska Suryawinata 02 Aug, 2013


-
Source: http://www.jagatreview.com/2013/08/pr-d-link-meluncurkan-powerline-av-mini-adapter-dengan-fungsi-passthrough/
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
Selanjutnya ...

Mimpi Facebook Akhirnya Tercapai Setelah Go-Public

Facebook

Facebook

Tahun lalu tepatnya pada Mei 2012, untuk pertama kalinya Facebook melakukan perjualan perdana saham umumnya (IPO) kepada investor dalam rangka go public. Namun yang terjadi, saham Facebook malah turun di bawah harga penawaran awal sebesar US$ 38 per lembar. Kini, 14 bulan setelah pihaknya IPO, saham Facebook akhirnya menyentuh angka US$ 38,31 (hingga tulisan ini dibuat).

Kembali ke tahun lalu, sewaktu pihaknya IPO, mereka menetapkan harga saham begitu tinggi hingga US$ 38 per lembar saham. Pihaknya berharap dapat mendapatkan pendanaan dalam penawaran tersebut hingga US$ 16 miliar. Memasuki September di tahun sama, saham mereka di bursa malah jatuh ke level terendah US$ 17,55 per lembar. Pihaknya terus mengalami keterpurukan dari pertengahan hingga akhir 2012 silam.

Memasuki tahun ini merupakan masa-masa gemilang bagi Facebook. Saham mereka mulai menanjak hingga ke angka US$ 30 semenjak Januari lalu. Pihaknya mulai bangkit dari keterpurukan tahun lalu. Segala pembenahan di jejaring sosialnya terus dilakukan, terutama dalam hal iklan dan mobile. Mereka ingin fokus mendatangkan pendapatan dari iklan yang tampil di news feed Facebook. Ini terbukti, pada pekan lalu pihaknya berhasil membukukan pendapatannya hingga US$ 1,813 miliar atau naik 53 persen dari kuartal kedua tahun lalu. Dari angka tersebut, 88 persennya berasal dari iklan mobile yang mencapai US$ 1,6 miliar atau naik 60 persen dibanding kuartal kedua tahun lalu.

Facebook

“Mereka tahu bagaimana mobile dan itu (iklan) bekerja. Mereka masih memiliki pekerjaan yang harus dilakukan, iklan video juga belum dimulai. Tapi kami pikir ini (harga saham Facebook) setidaknya bisa mencapai US$ 50,” kata David Lamond, kepala investasi di Lamond Capital Partners di San Francisco, yang juga memiliki sekitar 650 ribu saham Facebook, dilansir CNN.

“Intinya, iklan di Facebook bekerja. Ada banyak skeptisisme tentang itu ketika mereka pertama kali go public,” tambahnya yang mulai membeli saham Facebook sejak awal tahun ini.

Banyak analis Wall Street memperkirakan, kini pendapatan per lembar saham Facebook bisa mencapai US$ 71 sen dari minggu lalu sebesar US$ 57 sen. Ada kemungkinan juga, angka saham Facebook bisa tetap stabil karena ada harapan tinggi bagi perusahaan, terutama dari iklan dan mobile. Terus melonjaknya harga saham ini, turut mendatangkan pundi-pundi dolar bagi bos mereka, Mark Zuckerberg.

Selamat untuk Facebook.

Tim Jagat Reviews 02 Aug, 2013


-
Source: http://www.jagatreview.com/2013/08/mimpi-facebook-akhirnya-tercapai-setelah-go-public/
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
Selanjutnya ...

Gigabyte Luncurkan H81M-HD3, Motherboard Entry-Level untuk LGA1150

GAH81MHD3_2

GAH81MHD3_2

Bagi para calon pengguna platform Haswell yang tidak bersedia merogoh kocek terlalu dalam, Gigabyte sekarang merilis sebuah motherboard kelas entry-level bagi prosesor terbaru intel tersebut : GA-H81M-HD3. Dilengkapi dengan chipset Intel H81, motherboard ini dibuat dengan form factor Micro-ATX(244 x 190mm),  cocok bagi pengguna yang menginginkan sebuah PC berukuran kecil, walau belum sekecil motherboard mini-ITX. Bentuk motherboardnya bisa anda simak dibawah ini:

*klik untuk memperbesar*

*klik untuk memperbesar*

GAH81MHD3_3

Komponen regulator daya pada motherboard ini memang hanya menggunakan VRM dengan topologi 3-phase pada bagian CPU VCC_IN, cukup wajar mengingat bahwa motherboard ini ditujukan untuk kelas murah. Pada bagian slot ekspansi, kita bisa menemukan 2 buah slot DIMM DDR3 dengan dukungan RAM hingga 32GB, 2 buah SATA 6Gbps, 2 buah SATA 3Gbps, 1 buah PCIe 16x, 1 buah PCIe 1x dan 2 buah legacy PCI. 6 buah Slot USB 3.0(4 di I/O belakang, 2 lewat front-panel header) tersedia berkat chip VIA VL805.

Belum ada harga resmi untuk motherboard ini, namun ada kemungkinan bahwa motherboard ini nanti akan dihargai di kisaran USD 60 – USD 70. Jika benar harganya demikian, berarti motherboard ini cukup pas disandingkan dengan prosesor Haswell termurah saat ini, seperti Intel Core i5 4430.

Sumber : TPU

 

 

Alva "Lucky_n00b" Jonathan 02 Aug, 2013


-
Source: http://www.jagatreview.com/2013/08/gigabyte-luncurkan-h81m-hd3-motherboard-entry-level-untuk-lga1150/
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
Selanjutnya ...

Download AVG Free Edition 2013.0.3392 Final Update Terbaru Agustus 2013

Thank you for using rssforward.com! This service has been made possible by all our customers. In order to provide a sustainable, best of the breed RSS to Email experience, we've chosen to keep this as a paid subscription service. If you are satisfied with your free trial, please sign-up today. Subscriptions without a plan would soon be removed. Thank you!
AVG Antivirus Logo
Inilah Software Antivirus terbaru Download AVG Free Edition 2013.0.3392 32-bit/64-bit. Download AVG new update Versi terbaru 2013 Gratis Offline Installer. AVG AntiVirus Free Edition adalah Antivirus yang mampu memberikan perlindungan dari serangan virus dan spyware untuk sistem operasi Windows.

AVG telah meluncurkan versi AVG Antivirus Free Editio update versi terbaru, yaitu AVG Free Edition 2013.0.3392 untuk dapat di download secara gratis. Selain itu ada penambahan fitur terbaru yaitu LinkScanner ® Active Surf-Shield untuk mengecek halaman web apakan halaman tersebut aman atau tidak bila Anda mengklik link tersebut.

Kecepatan AVG Antivirus dalam mendeteksi ancaman Virus berbahaya yang berjalan pada komputer anda menjadikan AVG sebagai salah satu antivirus yang dapat kita andalkan dalam keamanan komputer kita. Tampilannya yang sangat user friendly membuat kita mudah untuk mengoprasikan antivirus ini, terbukti dengan lebih dari 80 Juta pengguna AVG Antivirus ini.

Screenshot :
AVG Free Edition 2013.0.2890 (32-bit) - AVG Terbaru 2013


AVG Anti-Virus Free memiliki fitur berikut ini:
  • Pemenang penghargaan antivirus dan antispyware
  • Real-time aman surfing internet dan menelusuri
  • Kualitas dibuktikan oleh 80 juta pengguna
  • Mudah untuk men-download, menginstal dan menggunakan
  • Perlindungan terhadap virus dan spyware
  • Kompatibel dengan Windows 7, Windows Vista dan Windows XP
Download from Filehippo :
Semoga bermanfaat ^_^

noreply@blogger.com (Makcum Abdu) 02 Aug, 2013


-
Source: http://abdu-software.blogspot.com/2013/08/download-avg-free-edition-201303392.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
Selanjutnya ...